CHALLENGE : 20 Bookish Facts About Me

Hola Bookish !
Setelah beberapa kali liat temen blogger posting soal challenge ini di twitter dan instagram akhirnya aku tergoda juga buat ikutan, walaupun ikutannya nyaris deadline akibat dilanda fakir kuota. So bookish, this is 20 BOOKISH FACTS ABOUT ME !

  1. Udah baca novel dan koleksi dari SMP, sekitar tahun 2004.
  2. Novel pertamaku adalah teenlit terbitan Gramedia Pustaka Utama dengan judul Backstreet Aja. Ditulis oleh Gisantia Bestari dan masih ada di rak buku ku sampai sekarang.
  3. Masa kecilku bersama majalah Bobo dan khalayanku penuh dengan kisah detektif Pasukan Mau Tahu, Lima Sekawan atau pun cerita asrama murid perempuan di Malory Towers yang ditulis oleh Enid Blyton.
  4. Menyusun buku-buku di rak ku sesuai nama penerbit lalu diurutkan dari abjad nama penulisnya
  5. Setiap membeli buku, selalu menempelkan harganya di kover belakang. Supaya nanti-nanti kalo harga buku semakin naik, aku akan selalu ingat kalo pernah ada buku seharga sekarang di jamanku.
  6. Kurang menyukai buku non fiksi. Itu mengapa hanya sedikit buku non fiksi yang aku miliki. Tapi aku berharap nanti aku akan tertarik membaca biografi tokoh-tokoh Indonesia
  7. Tidak pernah membaca satu novel berbahasa inggris sampai saat ini karena kemampuan berbahasa yang pas-pasan. Padahal ada beberapa novel bahasa Inggris yang bikin aku penasaran sama isinya.
  8. Tidak suka buku yang terlalu tebal, gampang bosan dan jadi menyelesaikan bukunya dengan waktu yang kelewat lama. Pernah membaca 600 halaman dalam waktu hampir sebulan.
  9. Paling suka buku dengan kisah drama keluarga. Menurutku keluarga adalah hal yang paling dekat dengan kita, jadi kisah hangatnya keluarga ataupun berantakannya suatu keluarga lebih mudah membuatku ‘merasakan’ tokohnya.
  10. Ingin suatu hari nanti bisa mempunyai perpustakaan keliling, yang masuk ke desa-desa ke tempat anak anak yang tidak mengenal buku cerita. Aku ingin mereka tahu betapa senangnya tumbuh besar dengan kisah-kisah dongeng atau cerita rakyat.
  11. Ingin mempunyai kafe buku. Karena di kotaku setauku belum ada kafe buku yang benar-benar berisi banyak buku dan menyenangkan untuk dijadikan tempat membaca buku. Aku ingin nanti punya tempat yang menunya enak, dan suasananya nyaman dijadikan tempat membaca.
  12. Sempat tidak suka membaca ebook, tapi karena reading challenge tahun lalu aku jadi tau ternyata baca ebook itu seru. Gampang di bookmark (menandai tiap quotes atau dialog yang aku suka untuk dituliskan saat mereview), dan bisa dibaca dalam gelap (ini jangan ditiru haha)
  13. Suka dengan karya yang dituliskan penulis teenlit Esti Kinasih, karena itu di tahun 2011 memutuskan membuat fanspagenya bernama Estikinatic yang masih berdiri sampai sekarang.
  14. Setelah tau ada parfum untuk pecinta buku tapi harganya jutaan rupiah (Paper Passion Parfume), aku berjanji (pada diriku sendiri tentunya) akan mulai nabung dari sekarang.  Walaupun nanti baru kekumpul entah tahun kapan. Niat aja duluuuu haha.
  15. Bangga menyebut diriku sebagai blogger buku walaupun blog buku ku masih terhitung baru dan belum sekeren blog buku punya blogger lainnya. Dan sejak punya blog buku, aku membuat aturan dengan diriku sendiri HARUS menulis review buku yang baru dibaca dulu baru boleh lanjut baca buku lainnya.
  16. Impianku adalah bekerja di bidang yang berhubungan dengan buku. November 2015 aku mendapat panggilan, tapi sayangnya karena sesuatu hal aku terpaksa melewatkan kesempatan itu. Semoga nanti ! AMIN
  17. Tidak pernah menyampul buku-buku ku dengan sampul plastik, tapi sebulan sekali aku membersihkan mereka satu persatu, di lap, selalu menutup kembali kaca raknya dan meletakkan kapur barus di dalam rak
  18. Percaya dengan firasat sendiri saat akan membeli buku. Bakal tetap beli (kalo emang pengen), walaupun pernah melihat rate kurang baik di buku tersebut. Karena aku sangat percaya, selera tiap orang bisa saja berbeda.
  19. Sejak melihat wawancaranya di acara Kick Andy, beberapa waktu kemudian mulai mencari buku yang ditulis sendiri oleh Ronny Pattinasarany (pemain sepakbola dan pelatih) tentang kedua anaknya yang terjerat narkoba hingga sembuh, yang berjudul ‘Dan, saya telah menyelesaikan pertandingan ini.’ Namun sampai sekarang belum bisa menemukan buku beliau. Hiks.
  20. Pernah menemukan kata-kata berikut di toko buku dan aku setuju : ‘KUTU BUKU TIDAK AKAN PERNAH MATI KUTU

Ini 20 dari sekian banyak fakta-fakta tentang diriku yang terkait dengan kecintaan terhadap buku. Bagaimana denganmu ? Feel free to share your own Bookish Facts di kolom comment. I’ll be glad to check them out.


#20BookishFactsAboutMeGA

alterntif text


tiaraorlanda ♣

2 thoughts on “CHALLENGE : 20 Bookish Facts About Me

Leave a comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.